[Review] Harga Nokia 6 Android Dan Spesifikasi Lengkap

[Review]  Harga Nokia 6 Android Dan Spesifikasi Lengkap. Lama tak menunjukkan tajinya didunia persaingan Smartphone sejak diakusisi Microsoft, Kini Nokia Kembali bangkit dibawah naungan HMD Global.

Tepat tanggal 6 Januari 2017 di China Nokia resmi meluncurkan produk terbarunya bernama NOKIA 6. dan Hanya seminggu setelah perilisan NOKIA 6 sudah tembus satu juta pre-order!! fantastis bukan gan😂. 

Menurut ane ini menunjukkan masih banyak pecinta gadget yang masih merindukan produk dari  Nokia. yah banyak yang masih " Terjebak Nostalgia" dengan si Nokia ini termasuk ane hihihi😅. yang penting enggak terjebak nostalgia dengan mantan😆😆😆.

Untuk agan yang udah gak sabar dengan spesifikasi, review dan harga Nokia 6  ini sudah ane sajikan rangkuman ulasan dibawah ini. Jadi Sabar untuk baca sampai selesai gan,check this out : 

Body Mewah
Nokia 6 terlihat mewah dengan material aluminium yang membungkus keseluruhan bodynya. disisi samping bodye terlihat lengkungan yang membuatnya terkesan lebih lebar. Untuk Layar Nokia 6 dibekali dengan layar berukuran 5,5 inchi dengan resolusi full HD. Hanya saja sedikit kurang memuaskan karena hanya mengusung teknologi IPS LCD.

Prosessor Handal
Sektor dapur pacu Nokia 6 dibubuhi dengan Octa-core 1,4ghz Qualqomm Snapdragon MSM8937 430 dengan pengolah grafis adreno 505

Kamera Menjanjikan
Nokia 6 sendiri hadir dengan kamera utama 16 MP yang dibekali dual-tone LED flash, aperture f/2.0, dan Phase Detection Autofocus yang mampu menghasilkan foto-foto berkualitas maksimal. untuk kamera depan Nokia 6 memiliki kamera beresolusi 8 MP sehingga jangan khawatir bagi agan yang suka selfie. berikut adalah hasil jepret Nokia 6 Android


Disclaimer : foto bersumber dari nokianesia

 RAM dan Penyimpanan Lega
Untuk kelas ponsel mid-end Nokia menyematkan RAM 4 GB, yah menurut ane sih termasuk lega banget gan karena RAM 4 GB biasanya hadir pada Hp sekelas Samsung Galaxy S7 gan.
tak hanya disisi RAM, Nokia 6 juga memiliki memori internal yang besar yakni mencapai 64GB dan mendungkung  slot eksternal hingga mencapai 256 GB.

Sintem Operasi Android Terbaru
Nokia 6 menggunakan sistem operasi Android terbaru 7.0 Nougat. yang berarti agan dapat menikmati fitur-fitur menarik dari Android Nougat mulai dari multi windows yang memungkinkan dua aplikasi dapat dijalankan secara bersama pada satu layar, Sampai fitur Doze yang mampu menghemat daya baterai smartphone.

Lain-Lain
Nokia 6 dibubuhi dengan fitur fingerprint yang disematkan pada tombol home yan mana dapat membuat agan mebukan hp dengan mudah dan cepat. ada fitur stereo teknologi Dolby Atmos.

Spesifikasi Nokia 6 Android
Jaringan                            Dual-SIM 4G LTE                   
Bodi 154 mm x 75.8 mm x 8.4 mm, 169 gram        
Display IIPS LCD capacitive touchscreen, 16 Juta warna, 5,5 inchi, Corning Gorilla Glass 3
Os Android 7.1.1 (Nougat)
Chipset Qualcomm MSM8937 Snapdragon 430
CPU Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53
GPU Adreno 505
RAM 4 GB RAM
Memori Internal 64 GB
Kamera Depan 8 MP, f/2.0, 1.12 µm pixel size, 1080p
Kamera Belakang 16 MP, f/2.0, phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash, 1.0 µm pixel size, geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR
Sensor Fingerprint, accelerometer, gyroscope, proximity, compass
Baterai 3.000 mAhNon-removable Li-Ion
Lain-Lain Fast charging, sensor finerprint




Harga Nokia 6  
Di Indonesia Harga Nokia 6 di perkirakan 3-4jutaaan rupiah *cek Tokopedia, bagi agan yang mencari Hp Mid-end Nokia 6 ini bisa menjadi pilihan menarik.

Demikian review Kang pemalas tentang  Nokia 6 Android Dan Spesifikasi Lengkap.semoga bermanfaat bagi agan pembaca. jika dirasa artikel yang ane tulis bermanfaat silahkan share dan jangan  lupa untuk tinggalkan komen untuk salam seduluran gan😊

0 komentar